Car Seat itu Sangat Penting
Sebelum pergi ke mana pun dengan mobil bersama bayi, car seat harus dipasang dengan benar.
Selain aman, ini juga akan memastikan bayi cukup nyaman di kursi mobilnya.
Mabuk Perjalanan
Jika anak sering mabuk perjalanan, konsultasikan dahulu dengan dokter cara mengatasinya:
- Siapkan kebutuhan untuk perjalanan. Jika bayi menyukai boneka, simpan beberapa cadangan di depan mobil.
- Siapkan obat-obatan sederhana seperti obat resep yang mungkin dibutuhkan bayi, plester atau pil mabuk perjalanan.
- Bawa tirai jendela untuk melindungi dari cahaya
- Jika terjebak macet, pastikan membawa makanan ringan dan minuman untuk diri sendiri.
Bolehkah anak makan dalam mobil selama perjalanan?
Jawabannya Tidak Boleh, karena:
• Pertama, risiko tersedak
• Kedua, risiko kecelakaan terjadi jika mencondongkan tubuh untuk menawarkan camilan kepada anak dalam mobil.
Berikan waktu untuk camilan, susu, menyusui sebelum perjalanan atau menepi dahulu bila berada di tengah perjalanan.
Ciptakan Suasana Asyik
Anak-anak menyukai hiburan dan hal menyenangkan apalagi selama perjalanan yang lama, misalnya:
• Pemandangan di luar mobil (truk, pepohonan dll)
• Buku stiker, buku anak lainnya
• Musik, lagu anak-anak
• Bernyanyi, ngobrol dan tertawa bersama
Buat Jadwal Istirahat dan Tidur
Jadwalkan perjalanan di sekitar waktu biasanya anak akan tidur. Jika perjalanannya jauh, berikan banyak waktu untuk istirahat. Penting untuk tidak membiarkan anak terlalu lama di kursi mobil.
Kata Para Ahli:
• Hindari menggunakan kursi mobil lebih dari 30 menit untuk bayi di bawah 4 minggu dan tidak menggunakan kursi mobil lebih dari 2 jam dalam satu kali pergi untuk bayi dari segala usia.
• Jika perjalanan yang lebih lama untuk bayi di bawah 4 minggu, penting untuk beristirahat setiap 30 menit.
• Setelah sampai di rumah, selalu pindahkan ke tempat tidur mereka, bahkan jika itu berarti membangunkan mereka.
Jangan pernah meninggalkan bayi sendirian di dalam mobil, bahkan untuk semenit pun.
Bila bayi rewel dan menangis serta mengganggu perjalanan, luangkan waktu untuk berhenti dan menenangkan bayi sebelum melanjutkan perjalanan.
Leave a Reply